Pages

Kamis, 08 November 2012

MENUAI MANFAAT DARI OMEGA-3



MENUAI MANFAAT CANTIK DARI OMEGA-3
            Asam lemak omega-3 mendominasi asam lemak yang ada dalam minyak ikan. Tubuh kita tidak dapat minsintetis asam lemak ini, sehingga harus dipasok lewat makanan. Kekurangan asam lemak ini terjadi meluas ketika kita sering memakan makanana olahan dan pola makan yang tidak sehat.
Semua orang tahu asam lemak omega-3 bagus untuk kesehatan jantung. Minyak ikan ini sudah dikenal luas beranfaat menurunkan kolesterol, memperbaiki sirkulasi darah dan menurunkan resiko sakit jantung. Namun tak ada banyak yang tahu bahwa minyak ikan juga bagus untuk menjaga kecantikan kulit.
Jurnal American Academy of Dermatology tahun 1989 melaporkan, metabolisme asam lemak tak normal ternyata berperan penting dalam aksus eksema atopik, dermatitis atopik dan psoriasis. Sejak itu penelitian ilmiah menelisis peran asam lemak yang terdapat dalam minyak ikan untuk megobati kelainan kulit itu.
Dermatitis atopik, kelainan kulit kronis yang elakangan kerap sekali terjadi, memiliki gejala kemerahan dan gatal-gatal parah. Journal of Dermatologic Treatment melaporkan sebuah uji kelinis pada pasien dermatitis atopik yang diberi asam lemak esensial dosis tinggi dalam bentuk bubuk dan kapsul. Diakhir minggu ke 16, 14 dari pasien 17 pasien mengalami perbaikan lebih 50 persen
PIL TABIR SURYA
            Keparahan ekstrim juga bisa dikurangi dengan suplementasi asam lemak omega-3, demikian yang ditulis dalam jurnal Allergy. Meskipun begitu, penulis jurnal tersebut mengatakan belum ada bukti jelas yang mendukung penggunaan omega-3 sebagai pencegah primer alergi.
            Sebagai  tindakan pencegahan, omega-3 juga bisa dimanfaatkan untuk kulit yang sering terpapar sinar matahari. Kulit yang sering terpapar sinar matahari cepat lebih tua sehingga lebih cepat timbul kerut-kerut dan tampak kendur.
            Penemuan yang diterbitkan dalam jurnal Molecular Biotecnology mengungkapkan bahwa mikronutrisi yang terdapat dalam minyak ikan ternyata memberikan perlindungan kulit dari dampak negatif sinar mataahari. Dengan demikian, mikronutrisi dalam minyak ikan ini berfungsi sebagai tabir surya di tubuh kita.
            Dalam hal hal menahan dampak buruk sinar matahari, EPA atau Eicosapenta enoic Acid (asam lemak yang ada di omega-3) dikatakan oleh sejumlah peneliti lebih baik dari pada DHA. Journal of Lipid pernah membuktikan bahwa EPA secara bermakana mampu menghambat sel-sel khusus yang bertanggung jawab pada penuaan yang terkait dengan sinar matahari, semntara DHA tidak.

0 komentar:

Posting Komentar